Wali Kota Bima Rotasi 87 Pejabat, A Faruk Dilantik Jadi Kadis Perkim | SorotNTB
Cari Berita

Iklan 970x90 px

Wali Kota Bima Rotasi 87 Pejabat, A Faruk Dilantik Jadi Kadis Perkim | SorotNTB

Jumat, 06 Januari 2023

Prosesi mutasi pejabat lingkup Pemkot Bima

Kota Bima, SorotNTB.com
, - Wali Kota Bima melaksanakan rotasi dan mutasi serta pengukuhan 87 pejabat, mulai dari Pimpinan Tinggi Pratama, Administrator, Pengawas dan Jabatan Fungsional. Jumat (6/1/2023). 


Pelaksanaan rotasi dan mutasi dipimpin langsung Wali Kota Bima, HM Lutfi dan didampingi, Ketua DPRD kota Bima, Alvian Indrawirawan, Sekda, Muhtar Landa dan Asisten III, Adisan.


Diantaranya, pengisian tiga jabatan hasil JPT, yaitu A Faruk  sebagai Kepala Dinas Perkim, Agus Purnama sebagai Kepala Dinas PUPR dan Gufran sebagai Kepala BPBD.


Adhi Aqwam sebelumnya menjabat Sekretaris Bapedda dan Litbang, Jabatan Baru sebagai Sekretaris Dinas Badan Riset dan Inovasi Daerah (Brida).


Kabag Umum Setda Kota Bima dijabat Rusnah, sebelumnya menjabat Kabid Perindustrian dan Perdagangan Diskoperindag. 


Sekretaris Dinas Perhubungan (Dishub), Is Fahmi dirotasi menjadi sekretaris Diskominfotik, sementara sekretaris Diskominfotik dirotasi menjadi Sekretaris Dishub.


Jabatan sekretaris Disnaker dijabat, Ansor sebelumnya menjabat Kabid Pelatihan dan Penempatan Tenaga Kerja, Disnaker. Iksan, Kabid penanganan fakir miskin pada Dinsos, jabatan baru sekretaris Dinas Kelautan dan Perikanan.


Selain itu itu juga dilakukan pengukuhan ulang pada sejumlah jabatan pada OPD yang mengalami perubahan nomenklatur, yaitu pada Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, Bapedda dan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan.


Selain itu juga dilakukan rotasi pada sejumlah jabatan Kepala Bidang (Kabid) pada Dinas PUPR, Perkim, Dinsos, Koperindag dan BPBD dan Disnaker pun pada jabatan setingkat eselon 4. Termasuk pengambilan sumpah pada pejabat OPD baru, yaitu Brida. (SRT-01)